
Tifia Finansial Berjangka merupakan pialang resmi dan teregulasi oleh BAPPEBTI. Tifia menawarkan layanan investasi untuk perdagangan pasangan mata uang, indeks saham, logam dan minyak. Tifia memiliki tujuan untuk menyediakan layanan kualitas tinggi bagi para klien dan menyediakan sistem perdagangan ECN+STP yang sepenuhnya transparan sehingga menghilangkan kemungkinan konflik kepentingan. Tifia terus bekerja untuk meningkatkan layanan.
Kekuatan Utama Tifia:
- Broker Resmi
- Keamanan Dana
- Lokasi di Jakarta
- Pialang dengan Model ECN + STP yang Adil
- Seminar dan Analisis
- Deposit dan Penarikan Cepat
Apakah Broker Tifia Cocok Untuk Anda?
1. KeamananFaktor keamanan adalah salah satu bagian yang terpenting bagi Anda seorang trader dalam referensi untuk pemilihan pialang berjangka. Kami akan menjelaskan keamanan pialang secara lebih rinci kepada Anda.
A. Kantor PusatEquity Tower Lantai 11 Suite H, SCBD Lot 9, Jl Jend. Sudirman Kav. 52-53, Jakarta 12190
B. Izin dan Legalitas
Tifia disahkan dan diatur oleh Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI) dengan Nomor Lisensi BAPPEBTI: 001/BAPPEBTI/SP-PN/01/2022.
C. Perlindungan Dana
Sejalan dengan peraturan dalam industri perdagangan berjangka komoditi, dimana dana nasabah harus disimpan dalam rekening terpisah (segregated account), Tifia pun menyimpan seluruh dana nasabah dalam rekening terpisah di bank kustodian yang telah ditunjuk oleh Bappebti. Rekening terpisah ini bertujuan untuk menjamin keamanan dana nasabah, dimana dana tersebut tidak akan digunakan untuk kepentingan operasional lain.
2. Biaya Transaksi
Biaya transaksi pada Pialang Berjangka juga merupakan faktor pertimbangan yang penting bagi trader pada saat membuka akun, seperti jenis-jenis akun yang tersedia. Kami akan membagikan informasi yang tersedia bagi Anda seorang trader di bagian ini.
A. Proses Pembuatan

Pada proses pembuatan akun cukup mudah bagi Anda yang ingin melakukan pembukaan akun trading di Tifia. Anda bisa mengunjungi website resmi Tifia untuk melakukan pendaftaran terlebih dahulu. Setelah itu Anda akan langsung diarahkan ke client area untuk melakukan pendaftaran akun demo terlebih dahulu. Terakhir Anda bisa melakukan simulasi transaksi pada akun demo sebagai syarat untuk membuat akun real.
Berikut tahapan dalam proses pembuatan Akun Real:
- Melakukan pendaftaran melalui situs akun resmi
- Sudah melakukan simulasi trading di akun demo.
- Mengisi aplikasi pembukaan rekening online.
- Unggah data diri (foto terkini, KTP, NPWP dan rekening bank).
- Verifikasi data yang dihubungi oleh WP (Wakil Pialang) melalui telepon.
- Penyetoran Dana, transfer ke rekening terpisah.
B. Jenis Akun
Berikut adalah informasi jenis akun yang tersedia pada Tifia yang dibutuhkan bagi Anda sebagai informasi sebelum memulai trading. Tifia hanya menyediakan Akun Demo dan Akun Real.
- Akun Demo

Dengan akun demo cocok untuk kamu yang masih mau melakukan simulasi trading selayaknya di akun real. Akun Demo merupakan tempat terbaik bagi Anda seorang yang ingin mempelajari mekanismenya, ini sangat ideal bagi para trader pemula. Karena disini trader dapat berkesempatan untuk mencoba tanpa takut risiko yang disebabkan.
- Akun Real
Setelah selesai registrasi akun demo, Anda dapat melakukan permintaan pembuatan akun real. Berikut adalah informasi jenis akun yang tersedia pada Tifia yang dibutuhkan bagi Anda sebagai informasi sebelum memulai trading:
⇒ Jenis Akun ECN Silver
Akun ECN SILVER Dirancang Untuk Pedagang Yang Terbiasa Bekerja Tanpa Komisi Untuk Setiap Lot Yang Diperdagangkan. Jenis Akun Ini Sangat Cocok Untuk Para Pedagang Yang Menggunakan Expert Advisor (EA / Robot). Spread Ketat 1.5 Pip Pada Pasangan Mata Uang Yang Tersedia Di Akun ECN SILVER.
Platform |
MetaTrader4 |
Akun Mata Uang Dasar |
IDR |
Deposit Minimum |
$200 |
Komisi |
$50 |
Tipe Eksekusi |
Eksekusi Pasar |
Spread |
1.5 PIPS |
Leverage |
1:100 |
Ukuran Satuan |
100.000 |
Minimal Transaksi |
0.1 Lot |
Maksimal Transaksi |
50 Lot/Quote |
Akun Demo |
Ya |
Instrumen |
12 Forex, 2 Logam, 1 Komoditas |
⇒ Jenis Akun ECN Gold
Akun ECN GOLD Dirancang Untuk Pedagang Yang Terbiasa Bekerja Tanpa Komisi Untuk Setiap Lot Yang Diperdagangkan. Jenis Akun Ini Sangat Cocok Untuk Para Pedagang Yang Menggunakan Expert Advisor (EA / Robot). Spread Mulai 1 Pip Pada Pasangan Mata Uang Yang Tersedia Di Akun ECN GOLD.
Platform |
MetaTrader4 |
Akun Mata Uang Dasar |
IDR |
Deposit Minimum |
$2.000 |
Komisi |
$50 |
Tipe Eksekusi |
Eksekusi Pasar |
Spread |
1.5 PIPS |
Leverage |
1:100 |
Ukuran Satuan |
100.000 |
Minimal Transaksi |
0.1 Lot |
Maksimal Transaksi |
50 Lot/Quote |
Akun Demo |
Ya |
Instrumen |
12 Forex, 2 Logam, 1 Komoditas |
⇒ Jenis Akun ECN Platinum
ECN PLATINUM Dirancang Untuk Pedagang Profesional Yang Bekerja Dengan Perdagangan Menggunakan Volume Besar. Spread Mulai 0.6 Pip Tersedia Untuk Pasangan Mata Uang Di Akun ECN PLATINUM. Jenis Akun Ini Juga Menyediakan Jumlah Maksimum Instrumen Perdagangan.
Platform |
MetaTrader4 |
Akun Mata Uang Dasar |
IDR |
Deposit Minimum |
$20.000 |
Komisi |
$50 |
Tipe Eksekusi |
Eksekusi Pasar |
Spread |
0.6 |
Leverage |
1:100 |
Ukuran Satuan |
100.000 |
Minimal Transaksi |
0.1 Lot |
Maksimal Transaksi |
50 Lot/Quote |
Akun Demo |
Ya |
Instrumen |
12 Forex, 2 Logam, 1 Komoditas |
3. Metode Pembayaran
- Deposit
Penyetoran dana hanya dapat dilakukan melalui Bank Transfer. Penyetoran dana ditujukan ke Rekening terpisah Tifia yang telah disetujui oleh Bappebti, dan ditransfer dari rekening bank atas nama yang sama seperti yang dinyatakan pada awal proses pembukaan rekening. Tifia tidak mengenakan biaya transfer untuk penyetoran dana.
- Penarikan Dana
Untuk proses penarikan dana pada Tifia dapat dilakukan pada Client Area. Cukup dengan mengajukan permintaan penarikan dana melalui client area. Apabila permintaan penarikan dana anda diterima sebelum jam 12.00 WIB, dana akan ditransfer ke rekening anda yang terdaftar pada hari yang sama. Dana hanya dapat ditransfer dari rekening bank atas nama yang sama seperti yang dinyatakan pada awal proses pembukaan rekening.
4. Customer Support
Pada pelayanan nasabah Tifia menyediakan e-mail dan call center, fax yang tersedia untuk dapat dihubungi. Bagi Anda yang memiliki pertanyaan ataupun masalah terkait trading dapat menghubungi kontak tersebut yang tersedia pada situs resminya, untuk penanganan yang lebih efisien.
5. Fitur Trading
Sebagai seorang trader, fitur disini berperan penting dalam memenuhi kebutuhan untuk trading. Berikut fitur-fitur yang disediakan oleh Tifia:
A. Platform Meta Trader 4 (MT4)MetaTrader 4 adalah platform profesional paling populer dalam perdagangan Forex dan CFD dan juga analisis pasar. Selain berbagai fungsi yang tak tertandingi untuk mengeksekusi perdagangan di pasar keuangan, MetaTrader 4 juga menyediakan seperangkat alat komprehensif untuk analisis teknis dan perdagangan otomatis bagi para pedagang.
B. Tifia Analitik
Tifia Analitik merupakan fitur wawasan dan edukasi kepada para nasabahnya agar lebih mengetahui analisis harian yang direkomendasikan untuk referensi trading kalian. Tifia Analitik ini bermaksud untuk memberikan pengetahuan mengenai industri trading sehingga para nasabah dapat mengerti secara dasar dalam melakukan perdagangan berjangka.
Demikian ulasan singkat mengenai Tifia. Terlepas dari beberapa keunggulan yang telah disebutkan diatas, Tifia juga memiliki beberapa kekurangan seperti:
- Ketersediaan informasi pada website tidak lengkap. Hal ini menjadi salah satu kekurangan yang terdapat pada Tifia. Selain itu pelayanan customer support masih sangat kurang dibandingkan broker-broker lainnya.
Jadi jika Anda mencari layanan yang maksimal dan minimal deposit yang murah, Tifia adalah pilihan broker yang tepat untuk Anda.
Demikian ulasan mengenai Pialang Berjangka Tifia, klik nama pialang berjangka untuk mengunjungi halaman pialang berikut. Seluruh informasinya FOLLOWME dapatkan dari official website dan customer service pialang berjangka. Semoga informasi ini dapat dijadikan referensi Anda dalam memilih partner trading. Kunjungi FOLLOWME untuk dapatkan informasi lengkap terkait pialang berjangka di Indonesia.
风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。
FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia
加载失败()