Laporan Berita Harian Industri - 25 Juli 2023

avatar
· 阅读量 1,072

Laporan Berita Harian Industri - 25 Juli 2023

Berita Industri
1. Pelaku Industri Sambut Positif Peresmian Bursa Kripto

Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI) telah secara resmi menetapkan PT Bursa Komoditi Nusantara sebagai pengelola bursa berjangka komoditi kripto melalui Keputusan Kepala BAPPEBTI Nomor 01/BAPPEBTI/SP-BBAK/07/2023. Kolaborasi dengan kementerian/lembaga terkait, seperti Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Bank Indonesia (BI), dan Kementerian Keuangan, akan menguatkan pengembangan bursa kliring dan pengelolaan tempat penyimpanan aset kripto. Penunjukan pengelola bursa ini bertujuan untuk menciptakan ekosistem perdagangan aset kripto yang mengutamakan perlindungan bagi masyarakat Indonesia. VP of Operations Upbit Indonesia, Resna Raniadi, memberikan dukungannya atas keputusan ini dan menyatakan bahwa bursa kripto akan memberikan kepastian hukum, transparansi, serta melindungi pelaku bisnis dan investor di industri kripto. Diharapkan bahwa penetapan bursa ini akan berdampak positif pada pertumbuhan pasar aset digital dan ekosistem kripto yang aman dan nyaman, serta meningkatkan minat masyarakat dan calon investor untuk berinvestasi di perdagangan aset kripto. Upbit berkomitmen mematuhi regulasi pemerintah dan akan terus meningkatkan platform, sistem, serta melakukan edukasi dan literasi investasi aset kripto di Indonesia.

 
2. Perkuat Transaksi Pasar Uang Syariah, ICDX Fasilitasi Transaksi Sertifikat Perdagangan Berbasis SiKA
Indonesia Commodity & Derivatives Exchange (ICDX) telah memberikan fasilitas transaksi pembelian Sertifikat Perdagangan Komoditi Berdasarkan Prinsip Syariah (SiKA) antara Bank Syariah Indonesia dan Unit Usaha Syariah Maybank Indonesia. CEO ICDX, Nursalam, menyambut baik transaksi ini sebagai langkah penting dalam industri keuangan syariah di Indonesia, khususnya di momen tahun baru Islam. Transaksi ini merupakan tindak lanjut dari MOU yang telah dijalankan sebelumnya dan diharapkan dapat memperkuat transaksi moneter pasar uang syariah dengan sistem pembelian komoditi yang didasari oleh akad murabahah. Bank Syariah Indonesia berperan sebagai inisiator dalam pengembangan instrumen pasar keuangan syariah, dengan keyakinan bahwa sinergi antar bank syariah akan mendorong pertumbuhan ekonomi syariah. Direktur Treasury & International BSI, Mohammad Adib, menegaskan pentingnya likuiditas dan kesiapan pendanaan dalam memperkuat pangsa pasar syariah. Melalui SiKA, industri perbankan syariah mendapatkan alternatif baru dalam mendapatkan likuiditas dan fleksibilitas dalam jadwal pelunasan. Upaya ini sejalan dengan strategi M25+ Maybank Indonesia untuk memperkuat kontribusi industri keuangan syariah di Tanah Air. SiKA sendiri adalah sertifikat yang diterbitkan oleh Bank Umum Syariah atau Unit Usaha Syariah sebagai bukti pembelian atas kepemilikan komoditi dengan pembayaran tangguh atau angsuran berdasarkan akad murabahah. Industri keuangan syariah di Indonesia mengalami pertumbuhan yang signifikan, dengan pangsa pasar perbankan syariah mencapai 7,09 persen dari total pembiayaan perbankan konvensional pada Desember 2022. Pemerintah menargetkan pembiayaan keuangan perbankan syariah mencapai 20 persen atau sebesar 2,263 Triliun pada tahun 2024.
 
3. ICDX: Komitmen Stimulus China Serta Situasi Eropa Timur Buat Minyak Kembali Bangkit
Harga minyak pagi ini menunjukkan tren bullish, didukung oleh optimisme terhadap komitmen pemulihan ekonomi China dan meningkatnya ketegangan geopolitik di Eropa Timur. Namun, sinyal bearish dari AS dan UE membatasi kenaikan harga lebih lanjut. China berkomitmen untuk memberikan stimulus lebih lanjut guna mendukung pemulihan ekonominya, yang berpotensi memberikan dampak positif pada permintaan domestik dan pasar minyak global. Di sisi lain, eskalasi ketegangan geopolitik di Eropa Timur juga turut mempengaruhi pergerakan harga minyak. Sementara itu, tanda-tanda pelemahan ekonomi di AS dan Uni Eropa menimbulkan kekhawatiran akan pemulihan ekonomi secara global. Semua ini memengaruhi sentimen pasar dan memberikan perbedaan pandangan dalam tren harga minyak. Dilihat dari perspektif teknis, posisi resistance terdekat harga minyak berada di level $81 per barel, sementara support terdekat berada di level $77 per barel.
 
 Komplain Broker
1.  Keluhan tentang Perlakuan Buruk dari Tim Marketing Midtou

Seorang pengguna memberikan rating bintang 1 dan ulasan pada Google Review tentang broker Midtou dengan menyatakan bahwa mereka merasa tidak dihargai oleh marketing di Perusahaan Midtou karena tidak memiliki kantor, dan seringkali mendapatkan spam chat dari marketing yang juga memberikan kata-kata yang merendahkan.

 

2. Platform MIFX Sering Lag Setelah Pembahuruan

Seorang pengguna di broker MIFX merasa kesal karena setelah aplikasi diperbaharui, seringkali mengalami bug dan lag yang menyebabkan akun pengguna tersebut sering log out dengan sendirinya.

  

3. Pengguna FBS Sarankan Memilih Broker Lain untuk Trading

Seorang pengguna di broker FBS memberikan saran kepada calon pengguna lain untuk mempertimbangkan menggunakan broker lain karena mereka mengalami masalah dengan penarikan dana (withdrawal). Pengguna tersebut mengatakan bahwa dana penarikan mereka tidak masuk ke rekening mereka, meskipun sudah berkali-kali menghubungi Layanan Pelanggan (CS) selama 1x24 jam, namun masalah tersebut tetap tidak terselesaikan.

  

4. Kesalahan Akurasi Analisa Broker Octa

Seorang pengguna broker Octa merasa kesal karena merasa bahwa analisa yang diberikan oleh broker tersebut kurang akurat. Pengguna tersebut menghimbau agar sebelum merekomendasikan analisa, pastikan terlebih dahulu tingkat keberhasilan (winrate) analisanya berapa. Pengguna juga mengungkapkan bahwa analisa yang diberikan oleh broker Octa memiliki tingkat keberhasilan di bawah 50% dan disayangkan karena broker tersebut tetap rajin memberikan analisa tersebut meskipun dinilai merugikan.

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest