
JAKARTA, investor.id - CEO Tokocrypto Yudhono Rawis mengatakan, pendirian bursa kripto adalah langkah penting dalam mewujudkan transparansi dan keamanan dalam perdagangan aset kripto. Nantinya hal ini pun dapat mencegah berbagai masalah, termasuk penipuan dan manipulasi pasar. Dengan adanya bursa kripto, para pedagang dan investor dapat memiliki keyakinan lebih besar dalam menjalankan aktivitas perdagangan mereka.
Yudho menambahkan, era baru perdagangan aset kripto di Indonesia telah dimulai. Kami berkomitmen untuk mendukung transparansi dan kepatuhan, serta berkolaborasi dengan Bursa Komoditi Nusantara (BKN) untuk memastikan pertumbuhan berkelanjutan industri kripto. BKN dengan potensinya dapat menjadi Indonesia sebagai pusat perdagangan aset kripto yang lebih teratur dan terpercaya di Asia Tenggara.
“Ini akan menarik minat lebih banyak investor dan membantu pertumbuhan ekonomi di sektor ini," kata Yudho dalam keterangannya, Kamis (7/9/2023).
Menurut Yudho, salah satu manfaat utama dari bursa kripto adalah transparansi dalam pelaporan transaksi. Bursa ini akan memiliki sistem pelaporan yang ketat, memastikan bahwa semua transaksi yang terjadi di dalamnya dicatat dengan benar dan dapat diakses oleh pihak berwenang. Ini akan membantu pemerintah dalam mengawasi aktivitas perdagangan aset kripto dan memastikan kepatuhan pajak yang lebih baik.
Tokocrypto sudah melakukan integrasi sistem melalui Application Programming Interface (API) dengan sistem baru Bursa Komoditi Nusantara. Berdasarkan Surat Edaran Kepala Bappebti No 49/2022, entitas yang bergerak di bidang aset kripto diwajibkan untuk menyampaikan laporan transaksi mereka secara berkala.
Sejalan dengan ketentuan tersebut, sejak 1 September 2023, Tokocrypto telah proaktif dalam melaporkan data transaksi harian. Informasi yang dilaporkan mencakup waktu transaksi jual-beli, jenis aset kripto yang diperdagangkan, pairing aset kripto, serta volume dan nilai total transaksi dalam Rupiah.
Komitmen Tokocrypto terhadap transparansi telah terbukti sebelumnya melalui kolaborasi dengan situs analitik terkemuka, CoinMarketCap dan CoinGecko. Melalui kolaborasi tersebut, Tokocrypto berbagi data mengenai volume perdagangan. Saat ini, transaksi harian di Tokocrypto mencapai sekitar US$ 9-10 juta atau sekitar Rp 137-153 miliar, sementara data kapitalisasi pasar dan statistik lainnya terkait berbagai aset kripto yang diperdagangkan di platform kami juga dapat diakses oleh siapa pun.
"Namun demikian, integritas dan privasi pelanggan tetap menjadi prioritas, data pelanggan tidak akan pernah dibagikan kepada pihak manapun, menegaskan komitmen dalam menjaga keamanan dan privasi," jelas Yudho.
Dicetak ulang dari Investor.id, hak cipta isi berita dimiliki oleh pemilik asli.
Dicetak ulang dari Investor.id, hak cipta isi berita dimiliki oleh pemilik asli.
风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。
FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia
喜欢的话,赞赏支持一下
加载失败()