BEI Sebut Kebijakan FCA Sudah Lewati Kajian yang Panjang

avatar
· 阅读量 65
BEI Sebut Kebijakan FCA Sudah Lewati Kajian yang Panjang
BEI Sebut Kebijakan FCA Sudah Lewati Kajian yang Panjang. (Foto: MNC Media)

IDXChannel - Bursa Efek Indonesia (BEI) kembali buka suara soal kebijakan Papan Pemantauan Khusus yang menggunakan skema lelang penuh (full call auction atau FCA). Kebijakan tersebut dinilai sudah direncanakan secara matang. 

Direktur Pengembangan BEI Jeffrey Hendrik mengatakan, kebijakan FCA yang dikeluarkan bursa sudah melalui kajian yang cukup panjang. Dengan demikian, tidak bisa serta merta dibatalkan begitu saja.

Kendati demikian, kata dia, BEI terus mengkaji berbagai kebijakan yang dibuat. Otoritas bursa juga terbuka dengan masukan yang ada.

“Tapi kalau memang dalam review dirasa perlu dilakukan penyesuaian, pasti akan dilakukan. Kita tunggu saja hasil review-nya,” katanya di Gedung BEI Jakarta, Kamis (6/6/2024).

Jeffrey menambahkan, BEI sebagai regulator berupaya untuk selalu memberikan pemahaman terkait kebijakan-kebijakan yang berdampak pada penerbit indeks (index provider) dan emiten. 

“Kami selalu berkomunikasi dengan para index provider untuk memberikan pemahaman tentang itu. Juga, memberikan dukungan sebesar-besarnya kepada seluruh emiten,” tuturnya.

Dia juga menegaskan bahwa Papan Pemantauan Khusus bukan hukuman yang diberikan BEI kepada emiten. Dia menyebut, penerapan FCA bertujuan untuk melindungi investor, terutama dari potensi manipulasi harga saham.

“Jadi yang ingin kami sampaikan adalah pesan tadi bahwa Papan Pemantauan Khusus tidak serta merta menunjukkan negativity suatu perusahaan atau hukuman dari bursa,” imbuh Jeffrey.

Papan Pemantauan Khusus merupakan Papan Pencatatan untuk perusahaan tercatat yang memenuhi kriteria tertentu yang ditetapkan oleh BEI. Papan ini diluncurkan pada 25 Maret 2024.

Implementasi Papan Pemantauan Khusus tahap II (full periodic call auction) ini merupakan tindak lanjut dari Papan Pemantauan Khusus tahap I (hybrid call auction) yang telah diimplementasikan sejak 12 Juni 2023.

(RFI)

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest