Melonjak 3 Persen, Harga Minyak Mentah Mendidih Tersulut Panasnya Konflik Timur Tengah

avatar
· 阅读量 58
Melonjak 3 Persen, Harga Minyak Mentah Mendidih Tersulut Panasnya Konflik Timur Tengah
Melonjak 3 Persen, Harga Minyak Mentah Mendidih Tersulut Panasnya Konflik Timur Tengah (Foto: MNC Media)

IDXChannel - Harga minyak mentah hampir 3 persen pada perdagangan Senin (26/8/2024) tersulut panasnya konflik di Timur Tengah serta pengurangan produksi di Libya.

Melansir Reuters, minyak mentah berjangka Brent naik USD2,28 atau 2,89 persen menjadi USD81,30 per barel pada pukul 10:30 pagi ET (1430 GMT).

Sementara minyak mentah berjangka AS berada di USD77,30 per barel atau naik USD2,47 setara 3,3 persen.

"Pembelian jangka pendek tampaknya dibenarkan," kata Dennis Kissler, wakil presiden senior perdagangan di BOK Financial.

Semakin memanasnya konflik Timur Tengah dipicu oleh serangan rudal Hizbullah ke wilayah Israel dengan dukungan Iran. Begitu pula dengan gencatan senjata antara Hamas dan Israel yang tidak belum memiliki titik temu setelah hampir 10 bulan.

Di sisi lain, pemerintah Libya yang berbasis di wilayah timur mengumumkan penutupan semua ladang minyaknya sehingga produksi dan ekspor berhenti total.

“Risiko terbesar bagi pasar minyak mungkin adalah penurunan lebih lanjut produksi minyak Libya karena ketegangan politik di negara tersebut, dengan risiko bahwa produksi bisa turun dari level saat ini yaitu 1 juta barel per hari menjadi nol,” kata analis Giovanni Staunovo dari Bank Swiss UBS.

Karena itu, investor tetap harus berhati-hati atas tindakan Organisasi Negara Pengekspor Minyak (OPEC) dan sekutunya (OPEC+) yang memiliki rencana untuk meningkatkan produksi akhir tahun ini.

(DESI ANGRIANI)

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest