Menhub Sebut Wacana Subsidi KRL Jabodetabek Berbasis NIK Masih Dibahas

avatar
· 阅读量 70

Pasardana.id - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan pemerintah tengah membahas wacana penerapan skema subsidi KRL Jabodetabek berbasis Nomor Induk Kependudukan (NIK) pada 2025.

"Lagi dibahas, kita upayakan masyarakat tetap mendapatkan yang terbaik," kata Budi Karya di Kompleks DPR RI, Kamis (29/8).

Hanya saja, dia belum bisa memastikan jika wacana tersebut bakal betul-betul diimplementasikan. Pasalnya, rencana tersebut awalnya muncul dalam dokumen Nota Keuangan RAPBN 2025.

Namun, ada beberapa opsi perbaikan yang akan dilakukan untuk skema public service obligation (PSO) alias subsidi, salah satunya perbaikan pada sistem tiket elektronik KRL Jabodetabek. 

Perbaikan akan dilakukan dengan menerapkan tiket elektronik berbasis NIK bagi pengguna KRL.

Sementara itu, Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati, mengungkap bahwa tahapan pembahasan subsidi KRL Jabodetabek berbasis NIK cukup panjang. 

Dia bilang, pihaknya perlu melakukan studi internal lintas sektoral bersama operator. Setelah tahap tersebut ditempuh, barulah pihaknya melakukan konsultasi publik.

Oleh karena itu, Adita menegaskan pemerintah belum berencana menaikkan tarif KRL Jabodetabek. Sebab, jika skema subsidi

lewat NIK yang memang diterapkan, sumber data NIK juga harus dipastikan.

"Sampai saat ini kita belum ada rencana (menaikkan tarif KRL)," tukasnya.

 

 

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest