FIFGroup (FIFA) Resmi Catatkan Obligasi Berkelanjutan VI Rp2,5 Triliun

avatar
· 阅读量 64
FIFGroup (FIFA) Resmi Catatkan Obligasi Berkelanjutan VI Rp2,5 Triliun
FIFGroup (FIFA) Resmi Catatkan Obligasi Berkelanjutan VI Rp2,5 Triliun (Foto: MNC Media)

IDXChannel - PT Federal International Finance (FIFA) atau FIF Group resmi mencatatkan Obligasi Berkelanjutan VI FIFA Tahap IV 2024 senilai Rp2,5 triliun di Bursa Efek Indonesia (BEI).

Obligasi Berkelanjutan VI FIFA Tahap IV 2024 terdiri dari seri A bernilai Rp1,25 triliun dengan bunga tetap 6,50 persen per tahun, dengan tenor 370 hari. 

Sementara surat utang seri B bernilai Rp1,24 triliun dengan bunga tetap 6,90 persen berjangka waktu 36 bulan. Seluruh dana yang diperoleh dari surat utang di pasar modal ini bakal dialokasikan sebagai modal kerja.

"Khususnya untuk pembiayaan konsumen kendaraan bermotor sebagaimana yang ditentukan oleh izin yang dimiliki Perseroan berdasarkan ketentuan dan perundang-undangan yang berlaku," kata manajemen dalam prospektus.

Sesuai pengumuman di BEI, Jumat (6/9/2024) pembayaran bunga Obligasi Berkelanjutan VI FIFA Tahap IV 2024 pertama akan dilakukan pada 6 Desember 2024. Sementara bunga terakhir sekaligus obligasi jatuh tempo untuk seri A dan B masing-masing pada 16 September 2025 dan 6 September 2027.

Adapun PT Pemeringkat Efek Indonesia (PEFINDO) telah memberikan rating idAAA atau Triple A atas obligasi ini.

Sejumlah penjamin pelaksana emisi obligasi antara lain PT BNI Sekuritas, PT BRI Danareksa Sekuritas, PT CIMB Niaga Sekuritas, PT Indo Premier Sekuritas, PT Mandiri Sekuritas, dan PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk (TRIM). Sementara yang bertindak sebagai wali amanat adalah PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI).

(DESI ANGRIANI)

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest