
IDXChannel—Bagaimana cara memanfaatkan dividen? Investor saham berpeluang untuk mendapatkan keuntungan berupa dividen tunai yang dibagikan secara tahunan. Dividen ini dapat dimanfaatkan untuk memperoleh keuntungan lebih besar.
Dividen menjadi salah satu alasan investor mengincar saham-saham tertentu. Keuntungan tunai yang dibagikan secara tahunan ini dapat menjadi passive income. Semakin banyak kepemilikan sahamnya, semakin besar nominal dividen yang diperoleh investor.

Pada dasarnya, investor berhak menggunakan dividennya untuk keperluan pribadinya. Namun investor dianjurkan untuk memanfaatkan dividennya untuk diinvestasikan kembali agar kepemilikannya bertambah.
Dengan strategi ‘gulung modal’ ini, investor dapat membeli saham baru dan berpeluang untuk mendapatkan keuntungan berlipat ganda. Alih-alih menggunakan dividen untuk pemenuhan kebutuhan konsumtif.

Cara Memanfaatkan Dividen, Strategi Agar Untung Lebih Besar
Investasi pasar modal dilakukan dengan beragam strategi. Salah satu strategi meraup keuntungan besar adalah dengan mengoleksi saham-saham berdividen besar, sehingga investor mendapatkan keuntungan tunai setiap tahun dari pembagian dividen.
Strategi ini disebut dividend investing. Investor akan mengoleksi saham berdividen agar mendapatkan passive income setiap tahun. Semakin banyak saham dikoleksi, semakin besar dividen yang diterimanya tiap tahun.

Saat memulai dividend investing, investor dapat menggunakan dividen tunainya untuk menambah kepemilikannya pada saham berdividen, sehingga semakin banyak saham dimilikinya.
Misalnya, investor yang sudah memiliki 1.000 lembar saham PT Astra International Tbk (ASII) menerima dividen tunai dan menggunakan dividen itu membeli saham ASII lagi agar kepemilikannya bertambah.

Dengan demikian, dividen tunai yang diterimanya tahun depan akan bertambah. Atau, investor dapat menggunakan dividen tunai itu untuk membeli saham PT Bukit Asam Tbk (PTBA) yang juga terkenal rutin membagikan dividen tunai tiap tahun.
Dividen tunai juga dapat digunakan untuk diinvestasikan kembali ke instrumen investasi lainnya. Misalnya logam mulia, reksa dana, atau obligasi fixed rate yang memberikan kupon tiap enam bulan sekali, dan SBN retail yang memberikan kupon tiap bulan.
Selain dapat menghasilkan keuntungan berlipat ganda, penggunaan dividen tunai untuk diinvestasikan kembali juga membebaskan investor dari pajak dividen.
Itulah penjelasan singkat tentang cara memanfaatkan dividen agar keuntungan investasi berlipat ganda.
(Nadya Kurnia)
作者:07/10/2024 15:12 WIB,文章来源Idxchannel,版权归原作者所有,如有侵权请联系本人删除。
风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。
FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia
加载失败()