Kunker Lagi ke IKN Sebelum Lengser, Jokowi Bakal Resmikan Istana dan Rumah Sakit

avatar
· 阅读量 51

Pasardana.id - Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana menginformasikan beberapa agenda Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat kembali melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, Jumat (11/10).

"Kunjungan Kerja lagi untuk peresmian Istana Negara dan Istana Garuda," kata Yusuf kepada awak media, Kamis (10/10).

Selain itu, Yusuf juga mengungkap bahwa Eks Gubernur DKI Jakarta itu juga akan meresmikan dua rumah sakit di IKN. Hanya saja, Yusuf tidak menjelaskan nama rumah sakit tersebut. 

"Peresmian 2 rumah sakit," kata Yusuf.

Sementara itu, Presiden Jokowi berencana untuk mengajak 16 pengusaha batu bara ke Ibu Kota Nusantara (IKN) pada Jumat ini. Hal tersebut diungkap Menteri Investasi/Kepala BKPM, Rosan Perkasa Roeslani, di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Rabu (9/10) lalu.

Usai menggelar pertemuan dengan 16 pengusaha batu bara tersebut, kata Rosan, Presiden akan mengajak para pengusaha tersebut untuk melihat langsung perkembangan pembangunan IKN dan potensi investasi di kawasan tersebut.

"Biar mereka bisa melihat pembangunan yang begitu baik, begitu lancar di IKN ini," kata Rosan.

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest