
IDXChannel - Pasar modal Eropa berencana menggunakan sistem T+1 di masa depan. Sistem tersebut telah digunakan Wall Street sejak pertengahan 2024.
Dilansir dari Bloomberg pada Rabu (16/10/2024), sistem T+1 memangkas waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan transaksi sekuritas dari dua hari menjadi satu hari. Amerika Serikat (AS) dan sejumlah negara lainnya beralih ke sistem T+1 pada Mei lalu.

“Sangat mendesak untuk bertindak jika UE ingin menghindari ketidakselarasan dengan yurisdiksi utama internasional,” kata pernyataan bersama dari Otoritas Pasar dan Sekuritas Eropa, Komisi Eropa, dan Bank Sentral Eropa.
“Penting untuk mempercepat setiap aspek teknis yang diperlukan," kata mereka.

Uni Eropa berencana untuk beralih ke sistem T+1 pada 2027, serupa dengan Inggris.
Namun, banyak pelaku pasar merasa target itu terlalu ambisius bagi Uni Eropa, mengingat infrastruktur pasar modal di blok regional tersebut yang sangat kompleks.

Kegagalan Inggris dan Uni Eropa untuk berkoordinasi dapat menciptakan ketidaksesuaian dan proses yang tidak selaras di kedua yurisdiksi yang terkait erat tersebut, yang kemungkinan akan meningkatkan permaslahan perdagangan dan biaya operasional.
"Pendekatan terkoordinasi di seluruh Eropa diinginkan, dengan upaya untuk mencapai konsensus tentang waktu perpindahan ke T+1," kata mereka. (Wahyu Dwi Anggoro)
作者:16/10/2024 14:30 WIB,文章来源Idxchannel,版权归原作者所有,如有侵权请联系本人删除。
风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。
FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia
加载失败()