
IDXChannel - Penemuan cadangan nikel baru di Papua Nugini menyebabkan harga komoditas tersebut turun sekitar 2,7 persen dengan harga rata-rata berada di angka USD16.998 per ton.
Hasil survei lapangan menunjukkan, ada potensi suplai nikel sebesar 2,4 juta ton di area tersebut yang membuat pelaku pasar memperkirakan peningkatan pasokan.
Di sisi lain, harga batu bara yang menurun juga berdampak pada berkurangnya keuntungan industri baja, yang turut menekan permintaan nikel.
Melihat perkembangan tersebut, Samuel Sekuritas merevisi proyeksi harga nikel untuk akhir 2024 menjadi sekitar USD17.100 per ton. Angka ini sedikit turun dari prediksi sebelumnya yang berada di angka USD17.220 per ton.
Meski demikian, saham PT Trimegah Bangun Persada Tbk atau Harita Nickel (NCKL) masih menjadi rekomendasi Samuel Sekuritas lantaran didukung oleh potensi pertumbuhan laba dari ekspansi kapasitas dan biaya produksi yang rendah.
"Kami tetap yakin bahwa NCKL memiliki prospek yang bagus, dengan target harga di Rp1.200 per saham," tulis riset Samuel Sekuritas, Senin (21/10/2024).
Adapun Harita Nickel mengantongi laba bersih pada semester I-2024 sebesar Rp1,8 triliun.Laba tersebut naik 80 persen dari periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp1 triliun.
Kenaikan ini ditopang oleh permintaan bijih nikel yang terus meningkat disertai naiknya kapasitas produksi dar smelter RKEF dan HPAL.
Saham NCKL ditutup turun tipis 0,55 persen ke harga Rp910 pada Senin (21/10/2024). Saham tersebut diperdagangkan hingga 20,13 juta dengan nilai Rp18,42 miliar.
Dalam sepekan, saham NCKL turun tipis 0,55 persen dan secara year to date (ytd) sudah minus 9 persen. Kapitalisasi pasarnya mencapai Rp57,42 triliun dengan PER 10,23 dan PBVR 2,24.
(DESI ANGRIANI)
作者:21/10/2024 20:27 WIB,文章来源Idxchannel,版权归原作者所有,如有侵权请联系本人删除。
风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。
FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia
加载失败()