IHSG Berpeluang Rebound, Level 7.200 Jadi Kunci

avatar
· 阅读量 36
IHSG Berpeluang Rebound, Level 7.200 Jadi Kunci
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpeluang rebound pada perdagangan Kamis (21/11/2024). (Foto: MNC Media)

IDXChannel - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpeluang rebound pada perdagangan Kamis (21/11/2024). Level psikologis 7.200 pada indeks menjadi kunci untuk melanjutkan tren positif alias uptrend.

Analis Phintraco Sekuritas, Valdy Kurniawan mengatakan, IHSG masih bergerak fluktuatif sampai dengan kemarin. Indeks masih menunggu konfirmasi rebound ke 7.200 sebagai validasi minor bullish reversal karena 7.180 bertepatan dengan indikator MA5. 

"Terhentinya rally penguatan Wall Street pada Rabu diperkirakan meredam aksi jual di pasar modal Indonesia, sehingga IHSG dapat kembali coba rebound ke 7180-7200 di Kamis," katanya lewat riset.

Valdy melihat data ekonomi cukup sibuk pada hari ini. AS dijadwalkan merilis data ketenagakerjaan yang diperkirakan sedikit memburuk, tapi diyakini tidak akan mengubah posisi The Fed terhadap arah kebijakan pemangkasan yang less-aggressive. 

"Di Eropa, Consumer Confidence Condition diperkirakan membaik, tapi potensi lonjakan inflasi karena kenaikan harga gas alam menjadi faktor risiko utama. ECB diragukan untuk kembali memangkas suku bunga di Desember 2024," katanya

Dari dalam negeri, RDG BI memutuskan menahan suku bunga di 6 persen, relatif sesuai perkiraan. Tujuan utama kebijakan ini untuk menjaga stabilitas rupiah dan menjaga agar laju pertumbuhan ekonomi setidaknya bisa dipertahankan di 5 persen untuk 2024.

(Rahmat Fiansyah)

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest