
IDXChannel – MNC Sekuritas merupakan perusahaan efek di bawah naungan MNC Group, yang saat ini mayoritas sahamnya dimiliki oleh PT Motion Digital Technology. MNC Sekuritas merupakan perusahaan penyedia layanan dan jasa perdagangan efek yang lengkap dan didukung dengan aplikasi online trading yaitu MotionTrade.
Dalam dunia pasar modal, fenomena Santa Claus Rally menjadi topik menarik yang menjadi sorotan pada setiap akhir tahun. Fenomena ini menciptakan suasana optimisme di pasar saham, dengan kecenderungan peningkatan harga pada beberapa hari terakhir perdagangan Desember hingga awal Januari.

Santa Claus Rally menjadi perhatian para investor dan analis pasar modal. Observasi ini memberikan kesan bahwa dalam suasana liburan, para pelaku pasar cenderung lebih optimis, dan bersedia melakukan pembelian, yang kemudian memberikan kontribusi pada kenaikan volume perdagangan.
Berikut ini merupakan 3 tips yang telah MotionTrade rangkum untuk para trader atau investor dalam memanfaatkan momen Santa Claus Rally, yaitu:

1. Menganalisis Pergerakan Pasar
Anda perlu menganalisis pergerakan pasar dalam periode waktu tertentu. Dengan memantau pergerakan pasar Anda dapat menentukan strategi dan rencana investasi yang akan digunakan.
2. Perhatikan Kinerja Industri
Pada momen ini, untuk memaksimalkan keuntungan, para investor bisa mengincar saham-saham blue chip agar dapat memberikan keuntungan. Investor atau trader juga perlu memperhatikan saham-saham dengan likuiditas dan volume yang tinggi untuk mempermudah transaksi di pasar.

3. Gunakan Strategi Jangka Pendek
Fenomena Santa Claus Rally merupakan fenomena dengan jangka waktu singkat sehingga untuk memaksimalkan keuntungan, investor atau trader bisa menggunakan strategi jangka pendek agar dapat meraih keuntungan pada momen ini.
Nikmati layanan investasi saham, reksa dana, dan obligasi dari #MNCSekuritas dengan segera unduh aplikasi MotionTrade dan jelajahi seamless experience. Aplikasi MotionTrade dapat diunduh di Google PlayStore dan Apple AppStore dengan link unduh onelink.to/motiontrade. MNC Sekuritas, Invest with The Best!
(Wahyu Dwi Anggoro)
作者:23/12/2024 12:32 WIB,文章来源Idxchannel,版权归原作者所有,如有侵权请联系本人删除。
风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。
FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia
加载失败()