KRAS Yakin Pabrik Hot Strip Mill Kembali Beroperasi Januari 2025

avatar
· 阅读量 15
KRAS Yakin Pabrik Hot Strip Mill Kembali Beroperasi Januari 2025
PT Krakatau Steel (Persero) Tbk (KRAS) menyiapkan sejumlah strategi untuk memperbaiki kinerja pada tahun depan. (Foto: MNC Media)

IDXChannel - PT Krakatau Steel (Persero) Tbk (KRAS) menyiapkan sejumlah strategi untuk memperbaiki kinerja pada tahun depan. Salah satunya perseroan bakal mengoperasikan pabrik lembaran baja panas (hot strip mill atau HSM) pada awal tahun.

Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko KRAS, Tardi mengungkapkan, berdasarkan program Recovery Switch House, pabrik HSM Krakatau Steel mulai memasok kembali kebutuhan gulungan baja (hot rolled coil atau HRC) terhitung Januari 2025.

Baca Juga:
KRAS Yakin Pabrik Hot Strip Mill Kembali Beroperasi Januari 2025 Krakatau Steel (KRAS) Gelar RUPSLB, Tunjuk Dirut Baru?

"Pertama, terkait dengan secara operasional, di tahun 2025 seperti tadi sudah dijelaskan bahwa pabrik utama kita, HSM insyaallah akan mulai beroperasi. Dengan demikian di tahun 2025 secara operasional kita akan memperoleh revenue (pendapatan) dari operasional," kata Tardi dalam Public Expose secara virtual, Senin (30/12/2024).

Pabrik HSM merupakan salah satu penopang utama pendapatan BUMN baja itu. Pendapatan Krakatau Steel hingga kuartal III-2024 anjlok 48 persen dari USD1,26 miliar menjadi USD658 juta akibat tak beroperasinya pabrik tersebut kerusakan pada switch house Finishing Mill.

Baca Juga:
KRAS Yakin Pabrik Hot Strip Mill Kembali Beroperasi Januari 2025 Pendapatan Krakatau Steel (KRAS) Anjlok Imbas Pabrik Hot Strip Mill Tak Beroperasi

Dengan beroperasinya pabrik ini, kata Tardi, perseroan akan kembali menggunakan tenaga kerja yang akan berdampak pada kenaikan biaya tenaga kerja dan biaya umum administrasi. Namun, dia memastikan biaya ini akan tetap terkendali.

KRAS Yakin Pabrik Hot Strip Mill Kembali Beroperasi Januari 2025

Di samping operasional, Tardi menambahkan, KRAS akan memperbaiki kinerja nonoperasional dengan melakukan restrukturisasi utang. Dia menargetkan, proses restrukturisasi utang perseroan bisa tuntas pada 2025. Per 30 September 2024, posisi utang berbunga KRAS mencapai Rp22 triliun, jauh di atas ekuitasnya yang hanya Rp5,4 triliun.

Dia menjelaskan, perseroan telah melakukan negosiasi dengan kreditur sejak 2023 untuk restrukturisasi ini untuk memberikan relaksasi tenor dan bunga. Dia mengklaim, sebagian besar kreditur sudah sepakat dan sisanya bisa dirampungkan pada kuartal I-2025,

"Dengan selesainya restrukturisasi tersebut, kita mengharapkan akan ada perbaikan secara balance sheet (neraca) dmana utang-utang yang sudah jatuh tempo secara akuntansi kita bisa perpanjang dengan jangka waktu yang cukup memadai untuk membantu secara cash flow," katanya.

(Rahmat Fiansyah)

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest