Diversifikasi Bisnis, Wijaya Cahaya (FWCT) Dirikan Anak Usaha Patungan

avatar
· 阅读量 38
Diversifikasi Bisnis, Wijaya Cahaya (FWCT) Dirikan Anak Usaha Patungan
Diversifikasi Bisnis, Wijaya Cahaya (FWCT) Dirikan Anak Usaha Patungan (Foto: MNC Media)

IDXChannel - PT Wijaya Cahaya Timber Tbk (FWCT) dan entitas anaknya, PT Maju Aman Selalu (MAS) mendirikan anak usaha bersama melalui penyertaan modal.

FWCT dan MAS mendirikan PT Marina Andalan Jaya Utama (MAJU) pada 3 Januari 2025. Kepemilikan saham FWCT di entitas anak tersebut mencapai 99,9 persen dan MAS hanya 0,1 persen.

"Perseroan dan MAS memutuskan untuk melakukan investasi dan/atau penyertaan modal pada MAJU melalui persetujuan komisaris masing-masing," kata Direktur Utama FWCT Budi Tjahjadi dalam keterbukaan informasi BEI, Senin (13/1/2025).

Budi menjelaskan, pendirian anak usaha patungan ini dengan tujuan diversifikasi bisnis agar dapat meningkatkan sumber pendapatan baru bagi perseroan.

Investasi tersebut merupakan salah satu prinsip strategis untuk mengurangi risiko ketergantungan pada satu sektor tertentu, untuk selanjutnya dapat meningkatkan stabilitas operasional perusahaan secara keseluruhan.

"Diharapkan dapat meningkatkan sumber pendapatan baru bagi Perseroan, yang akan memperkuat kondisi keuangan khususnya membantu meningkatkan laba dan margin profitabilitas," tutur Budi.

Saham FWCT bergerak stagnan di harga Rp123 pada perdagangan Senin (13/1/2025). Dalam satu bulan sahamnya terkoreksi 3,15 persen dan menguat 18,27 persen dalam tiga bulan.

(DESI ANGRIANI)

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest