ANALIS MARKET (17/1/2025): IHSG Diperkirakan Masih Memiliki Peluang Bergerak Naik

avatar
· 阅读量 27

Pasardana.id – Riset harian MNC Sekuritas menyebutkan, IHSG menguat 0,39% ke level 7,107, penguatan IHSG pun sudah mencapai target minimal yang kami berikan dan tertahan resistance 7,197.

“Secara teknikal, Kami memperkirakan, penguatan IHSG ini merupakan bagian awal dari wave [c] dari wave B pada skenario hitam, maka masih terdapat peluang IHSG menguat menguji 7,222-7,323. Namun, apabila IHSG terkoreksi agresif menembus 6,931, maka diperkirakan IHSG akan menguji 6,742-6,835 untuk membentuk wave [c] dari wave Y. Diperkirakan Support: 6,931, 6,843 dan Resistance: 7,197, 7,341,” sebut analis MNC Sekuritas dalam riset Jumat (17/1).

Lebih lanjut disebutkan beberapa saham yang bisa menjadi pilihan pelaku pasar diperdagangan hari ini, yaitu; ADRO, ANTM, INKP, dan MDKA.

Berikut ini rekomendasi trading sahamnya;

ADRO - Buy on Weakness

ADRO menguat 0,42% ke 2,410, namun penguatannya masih tertahan oleh MA20. Kami perkirakan, posisi ADRO saat ini sedang berada pada bagian awal dari wave (b) dari wave [b] pada skenario hitam atau wave [ii] pada skenario merah.

Buy on Weakness: 2,360-2,410

Target Price: 2,520, 2,660

Stoploss: below 2,300

ANTM - Buy on Weakness

ANTM terkoreksi 0,65% ke 1,520 disertai dengan munculnya tekanan jual. Kami perkirakan, posisi ANTM saat ini sedang berada pada bagian dari wave C dari wave (B).

Buy on Weakness: 1,465-1,495

Target Price: 1,575, 1,620

Stoploss: below 1,410

INKP - Buy on Weakness

INKP menguat 1,92% ke 6,650 dan masih didominasi oleh volume beli, namun penguatannya masih tertahan resistance 6,750. Kami perkirakan, posisi INKP saat ini sedang berada di awal wave [iv] sehingga masih berpeluang melanjutkan penguatannya.

Buy on Weakness: 6,550-6,650

Target Price: 7,000, 7,375

Stoploss: below 6,425

MDKA - Buy on Weakness

MDKA terkoreksi 0,62% ke 1,600 dan masih didominasi oleh tekanan jual. Saat ini, diperkirakan posisi MDKA sedang berada pada bagian dari wave B dari wave (A), sehingga masih rawan melanjutkan koreksinya dahulu.

Buy on Weakness: 1,465-1,550

Target Price: 1,745, 1,895

Stoploss: below 1,330

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest