Perkuat Bisnis, Arsy Buana (HAJJ) Siap Tambah Portofolio Hotel Baru di Mekkah

avatar
· 阅读量 27
Perkuat Bisnis, Arsy Buana (HAJJ) Siap Tambah Portofolio Hotel Baru di Mekkah
Perkuat Bisnis, Arsy Buana (HAJJ) Siap Tambah Portofolio Hotel Baru di Mekkah (foto: MNC media)

IDXChannel - PT Arsy Buana Travelindo Tbk (HAJJ) terus menegaskan posisinya sebagai emiten penyedia jasa dan fasilitas perjalanan ibadah.

Tak hanya menggarap bisnis travel haji dan umrah, melainkan juga sebagai penyedia layanan paket land arrangement yang mencakup hotel, tiket pesawat, muthowif (guide umrah/haji), visa, catering, serta berbagai kebutuhan perjalanan ibadah lainnya.

Baca Juga:
Perkuat Bisnis, Arsy Buana (HAJJ) Siap Tambah Portofolio Hotel Baru di Mekkah Kolaborasi Arsy Buana (HAJJ)-BPKH, Kelola Dua Hotel di Arab Saudi Lewat Anak Usaha

Tak hanya itu, HAJJ diketahui juga menjual allotment kamar dari portofolio hotel yang dimiliki di Arab Saudi, baik di Mekah maupun Madinah.

"Saat ini kami juga masih negosiasi untuk menambah Hotel Elite Al Ayyam ke dalam portofolio Perseroan untuk tahun 1447 Hijriyah. Hotel ini merupakan (hotel) Bintang 5 dengan lokasi strategis dan memiliki lebih dari 1.600 kamar," ujar Direktur Keuangan HAJJ, Agung Prabowo, dalam keterangan resminya, Jumat (31/1/2025).

Baca Juga:
Perkuat Bisnis, Arsy Buana (HAJJ) Siap Tambah Portofolio Hotel Baru di Mekkah Tumbuh 116 Persen, Pendapatan Arsy Buana (HAJJ) Tembus Rp677,89 Miliar

Dengan potensi pasarnya yang besar, menurut Agung, pihaknya berharap hotel ini dapat diproyeksikan sebagai pilihan utama bagi jamaah asal Indonesia.

Tak hanya itu, Hotel Elite Al Ayyam juga telah memiliki basis pelanggan internasional yang kuat dari negara-negara Asia Tengah seperti Uzbekistan, Azerbaijan, Tajikistan, Rusia, Turki, dan Iran, serta dari negara-negara Afrika Utara seperti Maroko, Aljazair, Libya, Tunisia, dan Mesir.

Baca Juga:
Perkuat Bisnis, Arsy Buana (HAJJ) Siap Tambah Portofolio Hotel Baru di Mekkah Hadiri Undangan Kerajaan Saudi, Arsy Buana (HAJJ) Tambah Allotment Kamar untuk Ramadan

Potensi pendapatan dari penambahan allotment hotel ini diperkirakan mencapai hingga Rp800 miliar, yang semakin memperkuat kontribusi perseroan dalam penyediaan akomodasi berkualitas bagi jamaah.

Agung menjelaskan, langkah ekspansi portofolio hotel memang merupakan langkah strategis untuk memaksimalkan peluang pasar dan memenuhi kebutuhan akomodasi yang terus meningkat.

"Penambahan Hotel Elite Al Ayyam ke dalam portofolio kami adalah upaya kami untuk terus menghadirkan solusi terbaik bagi jamaah dan mitra bisnis," ujar Agung.

Agung menyatakan bahwa pihaknya optimistis bahwa langkah ini akan memperkuat pendapatan dan memberikan nilai tambah yang signifikan bagi pemegang saham.

Selain mengumumkan rencana penambahan allotment hotel, HAJJ juga baru saja berhasil meraih penghargaan Best Umrah Achievement in West Java dari Garuda Indonesia dalam acara Appreciation Night Garuda Middle East, yang diselenggarakan di Jakarta, Kamis (23/1/2025).

Penghargaan ini menjadi bukti nyata atas kontribusi dan pencapaian luar biasa perseroan dalam mendukung kelancaran perjalanan ibadah umrah, khususnya di wilayah Jawa Barat.

Dengan berbagai pencapaian ini, HAJJ optimistis dapat terus memperluas jangkauan bisnisnya dan menciptakan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan.

"Kami akan terus meningkatkan layanan kami untuk memastikan bahwa jamaah mendapatkan pengalaman terbaik dalam setiap perjalanan ibadah mereka," ujar Agung.

Agung memastikan bahwa Perseroan juga berkomitmen untuk menghadirkan layanan terbaik dan memperkuat posisi sebagai penyedia jasa dan fasilitas perjalanan religi yang terpercaya di Indonesia maupun internasional.

(taufan sukma)

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest