
IDXChannel - Diaz Faisal Malik Hendropriyono alias Diaz Hendropriyono mundur dari Komisaris PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS). Rencana pengunduran diri tersebut telah disampaikan sejak 20 November 2024.
Diaz Hendropriyono adalah anak bungsu dari AM Hendropriyono yang pernah menjabat sebagai Kepala Badan Intelijen Negara (BIN). Saat ini, Diaz ditunjuk oleh Presiden Prabowo Subianto menjadi Wakil Menteri Lingkungan Hidup.
"Menerima pengunduran diri Tuan Diaz Faisal Malik Hendropriyono selaku Komisaris perseroan dengan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya atas jasa dan kinerjanya yang mana telah memberikan kontribusi yang positif pada perseroan," kata manajemen dikutip Selasa (4/2/2025).
Diaz ditunjuk sebagai Komisaris MCAS pada 2022. Pria berusia 45 tahun itu meraih gelar S1 dari Norwich Military University dan dua gelar S2 di Hawaii Pacific University dan Virginia Tech University. Dia juga tercatat duduk sebagai Dewan Pembina Asosiasi eSports Indonesia, PBeSI dan IeSPA.
Pengunduran diri Diaz diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) MCAS pada 31 Januari 2025. Rapat tersebut dilaksanakan di Mangkuluhur City, Jakarta.
Posisi Diaz digantikan oleh Raymond Loho yang saat ini menjabat sebagai Direktur Utama PT Distribusi Voucher Nusantara Tbk (DIVA).
Selain Diaz, RUPSLB juga menyetujui pengunduran diri M. Anis Yunianto sebagai Direktur MCAS. Namun, perseroan memutuskan tak menunjuk pengganti Anis.
Berikut jajaran komisaris dan direksi MCAS hasil RUPSLB 31 Januari 2025:
Direktur Utama : Martin Suharlie
Direktur : Suryandy Jahja
Direktur : Rachel Stephanie Marsaulina Siagian
Direktur : Stanley Tjiandra
Komisaris Utama : Nirmal Rajaram
Komisaris : Fauzi Sjam
Komisaris : Raymond Loho
(Rahmat Fiansyah)
作者:04/02/2025 04:00 WIB,文章来源Idxchannel,版权归原作者所有,如有侵权请联系本人删除。
风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。
FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia
加载失败()