Pasardana.id – Riset harian Kiwoom Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin, IHSG ditutup turun -2,12% ke level 6.875,54.
Investor asing mencatatkan net sell sebesar 2,34 triliun (all market) dan net sell sebesar 2,38 triliun (RG market).
5 saham dengan net buy tertinggi asing adalah BRIS (40,6 miliar), BBRI (38,0 miliar), BREN (22,4 miliar), FILM (19,7 miliar), MAPI (13,2 miliar).
Sementara itu, 5 saham dengan net sell tertinggi adalah BMRI (1,4 triliun), BBCA (490,7 miliar), GOTO (106,2 miliar), ASII (74,0 miliar), PANI (69,9 miliar).
Secara teknikal, IHSG ditutup melemah dan mengalami breakdown support.
Indikator dari stochastic berupa death cross, histogram MACD bergerak bearish (garis miring) dan volume menurun.
Sementara itu, Indeks utama Wall Street ditutup bervariasi (DJI -0,28%, GSPC +0,36%, IXIC +0,51%).
EIDO ditutup turun -3,19%.
Indeks AS ditutup bervariasi pada hari Kamis, karena investor mencerna hasil perusahaan terbaru menjelang laba Amazon dan laporan pekerjaan hari Jumat.
Saham bank naik setelah uji ketahanan Fed mengungkapkan guncangan hipotetis yang lebih ringan.
Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, analis Kiwoom Sekuritas menyebutkan, Indeks hari ini diperkirakan akan melanjutkan tren penurunannya ke support berikutnya.
Hari ini ada rilis data Cadangan Devisa Januari (Sebelumnya $155,7 miliar).
“Skenario bearish: Jika bergerak bearish, IHSG diperkirakan melemah hingga ke kisaran support 6.810 – 6.830. Skenario bullish: Jika IHSG mampu bergerak bullish, IHSG berpeluang menguat hingga ke kisaran resistance 6.913 – 6.933,” sebut analis Kiwoom Sekuritas dalam riset Jumat (07/2).
加载失败()