MENN Dicecar Bursa Soal Perubahan Pengendali, Ini Penjelasan Manajemen

avatar
· 阅读量 14
MENN Dicecar Bursa Soal Perubahan Pengendali, Ini Penjelasan Manajemen
MENN Dicecar Bursa Soal Perubahan Pengendali, Ini Penjelasan Manajemen (Foto: webiste MENN)

IDXChannel - Saham emiten penyedia layanan IoT, PT Menn Teknologi Indonesia Tbk (MENN) dicecar Bursa Efek Indonesia (BEI) terkait perubahan pengendali perseroan.

Manajemen MENN menjelaskan, pengendali baru memiliki visi misi baru di bidang teknologi IT dan ingin mengembangkan bisnis perseroan ke ranah baru.

Pengendali baru tersebut  yakni PT Penajam Makmur Jaya (PMJ), PT Negara Maju Makmur (NMM), PT Kalimantan Sejahtera Indonesia (KSI), PT Kalimantan Indah Kedepan (KIK), PT Sarana Majemuk Indonesia (SMI), dan PT Sarjana Sama Indah (SSI).

Keenam pengendali tersebut mengambil alih 67 persen saham MENN yang dimiliki oleh Michael Halim Mulyanto, Edrick Pramana, dan Agus Mulyanto dengan total 960,9 juta saham.

Untuk diketahui, Michael Halim Mulyanto merupakan Dirut MENN dengan kepemilikan saham 38,50 persen, Edrick Pramana selaku Direktur mengempit 20 persen saham perseroan, dan Agus Mulyanto selaku Komisaris Utama menggenggam 8,51 persen saham.

Seluruh pengendali baru kemudian menunjuk Penajam Makmur Jaya (PMJ) sebagai perwakilan perseroan sebagaimana tertuang dalam Surat Kuasa tertanggal 22 Februari 2025.

Sementara itu, Ultimate beneficial Owner (UBO) baru MENN adalah Sarah Sartika Putri, CV dari Sarah Sartika Putri.

"Tidak ada hubungan afiliasi dari seluruh pemegang saham baru dengan perseroan, dan manajemen perseroan," tulis manajemen MENN menjawab pertanyaan Bursa dalam keterbukaan informasi BEI, Rabu (5/3/2025).

Atas perubahan pengendali tersebut, perseroan memastikan perlindungan terhadap pemegang saham minoritas dengan menjalankan mandatory tender offer untuk mengambil balik saham dari pemegang saham minoritas untuk melakukan hak menjual pertama.

"Untuk keterbukaan informasi pengendali baru sebelum transaksi dilakukan tidak ada karena tidak terdapat proses negosiasi pada pengambilalihan saham Perseroan," tutur manajemen. 

Akibat perubahan pengendali tersebut, saham MENN anjlok hingga Auto Reject Bawah (ARB) berjilid-jilid pada 25 Februari hingga 5 Maret 2025.

Pada Rabu (5/3/2025), saham MENN jatuh 8,82 persen ke harga Rp31 dengan nilai transaksi 557,2 juta. Volume perdagangan MENN mencapai 17,97 juta yang ditransaksikan sebanyak 454 kali. 

Dalam sepekan, saham emiten teknologi itu sudah minus 38 persen dan turun 22,50 persen dalam satu bulan.

(DESI ANGRIANI)

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest