
IDXChannel - PT Bank SMBC Indonesia Tbk (BTPN) atau SMBC Indonesia kembali meraih peringkat idAAA dengan prospek stabil dari Pefindo.
Peringkat ini terutama didorong oleh tingginya kemungkinan dukungan dari Sumitomo Mitsui Banking Corporation (SMBC) sebagai perusahaan induk.
Pefindo menjelaskan, profil kredit mandiri SMBC Indonesia mencerminkan kapitalisasi dan posisi pasar yang sangat kuat, namun tetap menghadapi tantangan akibat ketatnya persaingan di industri perbankan.
"Peringkat ini dapat diturunkan jika terjadi penurunan signifikan dalam dukungan dan kepemilikan SMBC terhadap SMBC Indonesia," tulis Pefindo dalam websitenya, Selasa (11/3/2025).
Selain itu, peringkat yang diraih BTPN berpotensi tertekan jika profil bisnis atau kinerja keuangan bank memburuk secara signifikan tanpa adanya indikasi dukungan dari perusahaan induk.
Per akhir Desember 2024, struktur kepemilikan saham BTPN terdiri dari SMBC (91,05 persen), PT Bank Central Asia Tbk (1,03 persen), PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (0,11 persen), dan publik (7,81 persen).
Saham BTPN stagnan di Rp2.090 saat diumumkannya peringkat tersebut. Pada Rabu (12/3/2025), saham SMBC Indonesia ini turun tipis 0,48 persen ke harga Rp2.080 dengan mengakumulasi penurunan sebesar 4,59 persen dalam satu bulan.
(DESI ANGRIANI)
作者:13/03/2025 05:30 WIB,文章来源Idxchannel,版权归原作者所有,如有侵权请联系本人删除。
风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。
FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia
加载失败()