Saham Emiten Nikel MDKA-NCKL Cs Menguat, Ada Apa?

avatar
· 阅读量 12
Saham Emiten Nikel MDKA-NCKL Cs Menguat, Ada Apa?
Saham Emiten Nikel MDKA-NCKL Cs Menguat, Ada Apa? (Foto: Freepik)

IDXChannel – Saham emiten pertambangan nikel naik pada perdagangan Jumat (25/4/2025). Penguatan ini terjadi di tengah sentimen pasar yang membaik, meski tekanan geopolitik global dan dalam negeri masih membayangi sektor nikel.

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), saham PT Adhi Kartiko Pratama Tbk (NICE) melonjak 11,89 persen, PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) melejit 6,21 persen, PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) terkerek 4,51 persen.

Baca Juga:
Saham Emiten Nikel MDKA-NCKL Cs Menguat, Ada Apa? Emiten Menara Grup Djarum (TOWR) Tebar Dividen Final Rp499 Miliar, Catat Tanggalnya

Demikian pula, saham PT Pelat Timah Nusantara Tbk (NIKL) terapresiasi 3,91 persen, PT Vale Indonesia Tbk (INCO) tumbuh 2,87 persen, PT Merdeka Battery Materials Tbk (MBMA) naik 1,92 persen, dan PT Timah Tbk (TINS) 1,41 persen.

Pengamat pasar modal Michael Yeoh menilai kenaikan saham-saham nikel pada Jumat (25/4) lebih disebabkan oleh aksi pemulihan setelah koreksi tajam sebelumnya, ketimbang tanda-tanda penguatan tren yang berkelanjutan.

Baca Juga:
Saham Emiten Nikel MDKA-NCKL Cs Menguat, Ada Apa? Saham Sumber Tani (STAA) Menguat Abaikan Stempel UMA

“Sebenarnya untuk saham-saham nikel mendapat sentimen negatif, baik dari geopolitik global maupun dalam negeri,” ujar Michael kepada IDXChannel.com, Jumat (25/4).

“Tapi kenaikan hari ini adalah kenaikan recovery dari koreksi yang dalam kemarin, menyusul kondisi indeks yang juga membaik. Jadi tidak bisa dijustifikasi bahwa sektor nikel sudah bullish atau reversal,” katanya.

Baca Juga:
Saham Emiten Nikel MDKA-NCKL Cs Menguat, Ada Apa? CEO Intel Bertemu TSMC Bahas Peluang Kerja Sama Strategis di Industri Chip

Di antara saham-saham nikel, Michael menyoroti MDKA sebagai pilihan yang menarik.

“Posisi MDKA yang dikeluarkan dari MSCI Maret kemarin membuat seller dari passive fund asing sudah selesai. MDKA juga diketahui memiliki tambang emas sebagai source of income selain nikel,” ungkapnya.

Ia juga melihat potensi positif pada saham NCKL, terutama karena ada akumulasi dari investor institusional besar.

“NCKL juga menarik, terlihat dari posisi investor institusional Vanguard yang melakukan akumulasi. Didukung juga oleh potensi growth permintaan dari mobil listrik global,” kata Michael.

Kontrak berjangka (futures) nikel menguat 1,89 persen menjadi USD15.742 per ton pada Kamis (25/4). Selama sepekan, harga nikel naik 1,01 persen.

Pemerintahan Presiden AS sempat mengumumkan tarif agresif terhadap negara-negara mitra dagang utama demi menekan defisit perdagangannya. Kebijakan ini memicu aksi jual pada logam dasar. Namun, pasar kembali tenang setelah AS menunda sebagian besar tarif tersebut.

Sementara itu, mengutip Trading Economics, ekspektasi akan turunnya produksi dari Indonesia turut meredakan kekhawatiran pasar tambang soal kelebihan pasokan yang sejak awal tahun menekan harga jual.

Pemerintah Indonesia mempertimbangkan pemangkasan kuota produksi tambang hingga 120 juta ton tahun ini. Kebijakan larangan ekspor bijih nikel pada 2020 telah mendorong China membangun lebih dari 40 smelter di Indonesia, yang pada akhirnya mendongkrak kapasitas global.

Akibatnya, persediaan logam di London Metal Exchange (LME) tercatat naik 30 persen secara tahunan menjadi 200.000 ton. (Aldo Fernando)

Disclaimer: Keputusan pembelian/penjualan saham sepenuhnya ada di tangan investor.

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest