
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta penerima Golden Visa bisa diseleski secara ketat. Menurutnya, jangan sampai ada warga negara asing yang membahayakan negara bisa masuk dengan Golden Visa.
Golden Visa adalah fasilitas negara yang memperkenankan warga negara asing yang berinvestasi di Indonesia menetap selama 5-10 tahun. Jokowi berharap banyak investor kelas kakap hingga talenta global yang mau masuk Indonesia lewat Golden Visa.
Namun seleksi harus dilakukan kepada para pemohon Golden Visa. Jokowi menekankan dia cuma mau good quality travellers atau orang asing berkualitas saja yang bisa mendapat Golden Visa.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tapi ingat, ini hanya untuk good quality travelers, sehingga harus benar-benar selektif dan benar-benar diseleksi. Benar-benar dilihat kontribusinya, jangan sampai justru meloloskan orang-orang yang membahayakan keamanan negara, orang yang tidak memberi manfaat secara nasional," tegas Jokowi saat meluncurkan Golden Visa, di Ritz Carlton, Jakarta Selatan, Kamis (25/7/2024).
Jokowi meminta agar fasilitas ini lebih banyak disosialisasikan sehingga dapat menjangkau investor dan talenta global top dari seluruh dunia. Secara khusus dia juga meminta Duta Besar negara-negara sahabat bisa mempromosikan layanan Golden Visa kepada warga negaranya.
"Saya juga berharap dubes negara-negara sahabat untuk menyampaikan kebijakan ini di negara masing-masing untuk meningkatkan kerja sama ekonomi dan perekat persahabatan antar negara," tegas Jokowi.
Simak Video 'Jokowi Luncurkan Golden Visa, Mudahkan WNA Berinvestasi-Berkarya di RI':
[Gambas:Video 20detik]
作者:Herdi Alif Al Hikam -,文章来源detik_id,版权归原作者所有,如有侵权请联系本人删除。
风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。
FOLLOWME 交易社区网址: followme.asia
加载失败()